Jika dilihat dari performa dan kinerja windows 8 memang patut diakui
bahwa pemakaian windows 8 cukup ringan dan membuat kita merasa nyaman
namun permasalahan seringkali kita hadapi contohnya seperti error install framework 3.5 di windows 8, DVD drive tidak terdeteksi di windows 8 dan mengatasi permasalahan resolusi layar di windows 8.
Namun pada kesempatan kali ini saya ingin memberikan sedikit tips
cara mengatasi windows 8 yang tidak bisa di shutdown, restart, sleep,
standby dan hibernate pada windows 8, seperti berikut :
1. Windows 8, 8.1 tidak bisa Standby dan Sleep
Permasalahan tidak bisa di sleep maupun di standby seringkali kita
alami pada laptop kita, fitur di windows itu tidak bisa berjalan dengan
semestinya. Secara tidak langsung jika kita menggunakan laptop maka
laptop tersebut bekerja secara mobile artinya kadangkala sobat membuka
dan menutup laptop tanpa di shutdown kan terlebih dahulu.
Penyebab utamanya yaitu : aplikasi atau software yang baru saja
di install contohnya aplikasi vmware workstation atau virtualbox. karena
virtualbox driver jaringannya tidak bisa dimatikan saat laptop
melakukan proses sleep dan standby karena aplikasi tersebut sebenarnya
masih berjalan secara background.
Solusi : Matikan aplikasi tersebut dengan cara membuka task
manager kemudian lakukan end task secara paksa atau bisa dengan cara
hapus/uninstall aplikasi tersebut dan kemudian restart maka laptop dapat
melakukan standby dan sleep.
2. Windows 8, 8.1 tidak bisa di shutdown dan Restart
Permasalahan seperti tidak bisa di shutdown maupun di restart juga sering terjadi pada windows 8
dan seringkali orang akan berpikiran bahwa laptopnya terserang virus,
namun sebenarnya tidak semua laptop yang tidak bisa dimatikan bersumber
dari virus namun ada beberapa pengaturan dari fitur di windows yang
salah dan itu yang menyebabkan laptop tidak bisa restart, shutdown
sesuai dengan semestinya.
Penyebab utamanya : Pada fitur fast startup atau hybrid shutdown ini lah yang merupakan penyebab utama windows 8, 8.1 tidak bisa di restart dan di shutdown karena sering kali ketika kita baru saja login tiba-tiba laptop restart dengan sendirinya.
Solusi :
1. Pada tampilan metro windows 8, coba ketikkan power pada menu kotak pencarian, maka akan banyak muncul yang berhubungan dengan kalimat tersebut. (lihat gambar)
2. Kemudian pilih menu change what the power buttons do. atau sobat bisa langsung mengetikkan di menu run (windows + R) dengan mengetikan powercfg.pl.
3. Kemudian akan ada menu setting shutdown, lalu temukan pilihan "Turn on Fast Startup (Recommended)". kemudian sobat bisa menonaktifkan atau mendisable nya.
Note : Jika cara diatas gagal maka sobat bisa melakukan dengan
menggunakan command prompt (CMD) dengan cara menekan Windows + R
kemudian ketikkan CMD. jika sudah masuk ke menu run maka ketikkan :
Setelah itu Save Changes. Kemudian restart laptop sobat.bcdedit /set disabledynamictick yes
Dengan mengikuti seperti cara dan langkah-langkah diatas paling tidak sobat telah mengetaui cara melakukan pengaturan pada windows 8.
Semoga tutorial Cara Mengatasi Windows 8 Tidak Bisa di Shutdown dan Sleep ini dapat memberikan manfaat untuk sobat semua.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar