PKL UMG 2016 DARI SMK IHYAUL ULUM DUKUN GRESIK

pengertian dan cara instal dan uninstal Deep Freeze

| Minggu, 10 Januari 2016 | |

DeepFreeze Standard 7.0.020.3172 with Serial Key

Download Faronics DeepFreeze Standard 7.0.020.3172 with Serial -- Faronics DeepFreeze Standard versi terbaru 7.0.020.3172 dari Faronics dapat membantu mencegah kerusakan pada sistem operasi disebuah workstation dan membuatnya kebal terhadap virus maupun kesalahan dari pengguna komputer itu sendiri. Setelah aplikasi ini terinstal, segala kerusakan pada sistem operasi windows, entah disengaja maupun tidak akan kembali seperti sediakala setelah komputer di restart.
 
Deep Freeze sangat berguna bagi praktisi atau teknisi IT dan memudahkan kontrol terhadap workstation yang mereka pantau. Masalah utama seperti virus ganas ataupun pengguna awam yang membuat kesalahan fatal. Kesalahan-kesalahan ini termasuk malas melakukan scan flashdisk meskipun PC-nya sudah diinstal antivirus yang paling terupdate ataupun kesalahan menghapus program files pada windows.
Catatan : Deep Freeze memang sangat berguna, namun kami sarankan anda untuk menggali lebih dalam pengetahuan tentang deep freeze sebelum menggunakannya karena terdapat resiko kehilangan data akibat kekurangtahuan pengguna.

Cara Meng-install & Uninstall deep freeze Standard





Deep Freeze ialah sebuah software yang mencegah perubahan permanen apapun yang dilakukan pada PC anda. Deep Freeze mempunyai dua mode: Froozen dan Thawed. Ketika Deep Freeze dalam mode Froozen, perubahan apapun yang telah dilakukan pada PC akan dilupakan ketika PC di-restart. Ketika Deep Freeze dalam mode Thawed, perubahan apapun yang telah dilakukan pada PC akan dipertahankan ketika PC di-restart. Saat membuat perubahan pada PC, seperti meng-install software atau melakukan update, computer harus dalam keadaan mode Thawed. Reboot/restart dilakukan jika ada perubahan pada PC anda. Misalnya, anda mau meng-install software atau meng-update software(misal: Anti Virus) panggil Deep Freeze pilih dalam mode Boot Thawed lalu restart setelah restart PC berada dalam mode Thawed dan anda bisa meng-install software yang dibutuhkan, setelah selesai panggil Deep Freeze, pilih mode Boot Frozen lalu restart kembali. PC anda akan kembali dalam mode Frozen.
Deep Freeze Membutuhkan…
Deep Freeze membutuhkan minimal Windows 95/98/Me/2000/Xp dan 10% ruang Hard Disk.
 Untuk hardware sama seperti yang direkomendasikan pada Sistem Operasi masing-masing Windows.
 
Meng-install Deep Freeze Standard
Ketika akan menginstall Deep Freeze, tutup dan matikan semua software yang berjalan pada background dan software Anti Virus. Lengkapi langkah-langkah berikut dalam meng-install Deep Freeze Standard:
  1. Dobel klik file DeepFreezeSTDEval.exe untuk memulai proses installasi. Installasi Deep Freeze Standard akan menampilkan menu.
  2. Pilih drive mana yang mau di-Freeze (saran: sebaiknya hanya pada Drive C), klik Install untuk memulai meng-installasi. Ikuti langkah-langkah yang muncul. Baca dan terima persetujuan lisensi. Pada akhir peng-installan, PC akan reboot/restart. Setelah reboot Deep Freeze sudah di-install.
  3. Sesudah reboot, sebuah pesan pengisian Password akan muncul. Pesan ini mengijinkan anda memasukkan kata kunci atau bahasa kerennya password untuk Deep Freeze. Pesan ini akan muncul selama 10 detik. Jika anda tidak memasukkan password sebelum pesannya menghilang, anda bisa mengaturnya nanti alias masukin kata passwordnya nanti aje.
Meng-uninstall Deep Freeze Standard
Pilihan untuk uninstall DeepFreeze hanya tersedia jika DeepFreeze sudah di-install pada PC anda atau pada jaringan. DeepFreeze harus dalam keadaan mode Thawed untuk melakukan uninstall. Untuk meng-uninstall Deep Freeze, seperti biasa lengkapi langkah-langkah berikut:
  1. Dobel klik pada file DeepFreezeSTDEval.exe 
  2. Pilih Uninstall.
Pemakaian DeepFreeze
Ketika dalam keadaan Froozen, ikon muncul dengan ikon beruang di System Tray (pojok kanan bawah dekat jam) setelah installasi. Mengindikasikan Sistem pada PC di lindungi oleh Deep Freeze.
Ketika dalam keadaan Thawed, ikon dengan tanda silang pada ikon beruang muncul di System Tray (pojok kanan bawah dekat jam) setelah installasi. Mengindikasikan Sistem pada PC tidak di lindungi oleh Deep Freeze.
Untuk mencobanya kehebatan dari Deep Freeze, coba anda menghapus atau merubah toolbar, mengganti gambar pada desktop, atau yang lebih mahir mengubah registry. Semua perubahan akan hilang ketika PC di-restart, dengan catatan Deep Freeze dalam keadaan mode Frozen.
Mengakses/memanggil dialog pengendalian Deep Freeze
Untuk mengakses dialog pengendalian DeepFreeze dengan menekan tombol kombinasi:
Tekan CTRL + SHIFT + ALT + F6 . Lalu dialog Password Deep Freeze muncul. Masukkan password anda (Anda bisa memasukkan password jika diawal peng-installan belum memasukkan password,dengan cara setelah muncul pesan dialog pengendalian DeepFreeze tekan ENTER pilih tab Password masukkan Password anda pada kolom Password, masukan kembali Password anda pada kolom Confirm Password, klik OK. Ingat jangan lupa / salah memasukkan Password)
TIPS Sebelum meng-Freeze komputer brada .
  1. Scan terlebih dahulu harddisk yang akan di Freeze dengan antivirus terupdate. (Disini kami merekomendasikan harddisk yang mengandung System Windows saja yang di Freeze, namun semuanya terserah brada ).
  2. Pastikan Install semua aplikasi yang dibutuhkan dengan baik. (Misalnya diwarnet install Browser, FlashPlayer, Office, dan software lain yang kiranya diperlukan).
  3. Setelah yakin sudah pas software dan tidak ada virusnya, barulah mulai mengFreeze.
  4. Jika brada menginstall Antivirus, maka install-ah antivirus tersebut pada harddisk yang tidak di Freeze agar dapat terus terupdate.
  5. Selalu ingat password brada
  6. Jangan hapus Installer DeepFreeze karena akan dibutuhkan jika sewaktu-waktu brada ingin menguninstallnya.
Catatan Keamanan Deep Freeze
DeepFreeze tidak bisa melindungi PC jika booting pada Floopy Drive atau CD-ROM Drive. Registry Windows dilindungi melalui dalam Windows.

sumber: http://bestariabadi.blogspot.co.id/2013/06/deepfreeze-standard-700203172-with.html dan  http://pklumg2014yuyun.blogspot.co.id/2014/12/cara-meng-install-uninstall-deep-freeze.html
edit

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Posting Lebih Baru Posting Lama
Diberdayakan oleh Blogger.
© Design 1/2 a px. · 2015 · Pattern Template by Simzu · © Content Praktek Kerja Lapangan Tahun 2016 di Universitas Muhammadiyah Gresik (Fenty)